Dunia saat ini sudah mengalami banyak perubahan dan kerusakan. Lihat saja daerah di Indonesia kita katakan saja misalnya Jakarta, Jakarta saat ini sudah mengalami banyak kerusakan akibat bencana Alam, bencana yang marak didapatkan di Jakarta yaitu Banjir, akibat dari banjir tersebut membuat daratan daerah jakarta atau pulau jawa semakin berkurang. Bencana ini terus terjadi karena disebabkan oleh faktor penebangan pohon-pohon di hutan oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab bukan hanya banjir yang diakibatkan tetapi ada banyak bencana lainnya. Banyak upaya yang telah dilakukan pemerintah seperti penanaman pohon tetapi banyak juga persoalan yang bermunculan, seperti pemanasan global. Pemanasan global ini terjadi akibat banyaknya kendaraan sepeda motor maupun mobil dibanding perlindungan (pohon). Karena dengan perbandingan itu pohon-pohon di pinggiran jalan tidak mampu menampung seluruh gas-gas yang dikeluarkan oleh asap kendaraan tersebut. Namun aku melihat pemerintah saat ini pusing ingin melakukan apa? Pemerintah yang aku lihat sekarang ini ada baiknya juga walau mengorbankan daerah ini. Maksud dari mengorbankan tersebut bisa kita perhatikan pada pelebaran jalan di berbagai daerah, dimana pemerintah mengorbankan daerah tersebut dengan menebang seluruh pohon dipinggiran jalan, tetapi semua ini hanya sementara bila pemerintah masih mengingatnya. Kalu perlu setelah pelebaran jalan selesai mari kita ingatkan untuk melakukan penanaman pohon karena ini demi kita semua juga.
Selain itu ada beberapa informasi yang akan aku berikan kepada Anda semua bahwa dampak dari pemanasan global juga di akibatkan oleh gas-gas yang berasal dari perabot rumah tangga salah satunya yaitu pendingin ruangan (AC), gas ini biasa disebut dengan CFC. Gas ini sangat berdampak besar pada dunia ini, akibat yang ditimbulkan yaitu lapisan Ozon rusak dan semakin menipis sehingga matahari dapat mengenai langsung daerah dibumi ini. Dampak ini terus berlanjut serta terkait dengan yang lain dan telah menimbulkan banyak perubahan pada bumi ini. Lihat saja salah satu peristiwa yang ada diluar negeri, beberapa peneliti dunia menyatakan bahwa akibat dari pemanasan global telah menyebabkan Es di kutub utara kini mencair, akibat mencairnya Es tersebut membuat volume air kini bertambah dan terus bertambah. Kita kembali lagi ke Indonesia daratan yang ada di pulau jawa semakin mengecil karena disebabkan volume air semakin meningkat. Beberapa didaerah indonesia telah melakukan upanya pelebaran wilayanh dengan menimbungi air laut dengan tanah pegunungan, pemerintah disini tidak tahu bahwa secara tidak sengaja mereka sendiri yang telah membuat volume air bertambah. Anda tidak mengerti maksud tersebut, coba anda pikir jika tanah di taruh diair pasti airnya bertambah naik juga kan. Nah itu maksud dari kalimat diatas.
Mungkin sekian dulu Informasi yang aku berikan hari ini.
*****
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Berilah komentar dengan bijak, saling menghargai itu baik. Apabila ada link error segera hubungi kami.