Cara Menambahkan Baris Kosong Secara Otomatis Pada Tiap Baris Data di Microsoft Office Excel


Pagi sahabat tercinta, kembali lagi kita berjumpa pada kesempatan ini tentunya pada tutorial Microsoft Office Excel, disini saya akan memberikan sedikit informasi dan tutorial mengenai apa yang hendak kalian cari selama ini. Pada dasarnya semua tutorial yang saya berikan merupakan hasil dari pertanyaan yang diberikan oleh sahabat. Tepatnya dua hari yang lalu saya diberikan database di tempat saya bekerja, data tersebut berisikan daftar pensiunan PNS, Polisi dan TNI dari tahun 2013 sampai 2017 sekitar 4000 data, pertanyaannya saya disuruh untuk menambahkan beberapa baris kosong pada tiap nama pensiun tersebut.

Untuk mempersingkat waktu saya akan memberikan tutorialnya, tapi sebelumnya saya minta maaf karena tidak bisa menampilkan data yang berkaitan pensiunan diatas karena alasan privasi. tapi jangan khawatir karena intinya bukan data tersebut.

Langkah langkah untuk mengerjakan database dengan kondisi seperti itu adalah sebagai berikut.
Siapkan data yang ingin dikerjakan. (contoh data yang saya buat, bisa dilihat pada gambar dibawah.)
Note : Untuk menghindari hal yang tidak diinginkan, silahkan backup data terlebih dahulu.
Kemudian blok semua baris yang ingin disisipkan baris kosong (insert blank rows), misal cell A4:H23 seperti pada gambar diatas dan tekan Alt+F11 untuk masuk ke Visual Basic.
Selanjutnya klik 2x sheet yang aktif dan masukkan code dibawa ini pada kotak dialog sheet yang akan diberi baris tersebut. (dapat melihat gambar berikut).
Code untuk menambahkan baris kosong (Insert Blank Rows).
Sub InsertBlackRows()
'Updateby20131127
Dim Rng As Range
Dim WorkRng As Range
Dim FirstRow As Integer, xRows As Integer, xCols As Integer
On Error Resume Next
xTitleId = "KutoolsforExcel"
Set WorkRng = Application.Selection
Set WorkRng = Application.InputBox("Range", xTitleId, WorkRng.Address, Type:=8)
FirstRow = WorkRng.Row
xRows = WorkRng.Rows.Count
xCols = WorkRng.Columns.Count
Application.ScreenUpdating = False
WorkRng.Cells(xRows, 1).Resize(6, xCols).Select
Do Until Selection.Row = FirstRow
    Selection.Insert Shift:=xlDown, CopyOrigin:=xlFormatFromLeftOrAbove
    Selection.Offset(-1, 0).Select
Loop
Application.ScreenUpdating = True
End Sub
Setelah sudah di paste kedalam kotak dialog, selanjutnya dengan menjalankannya dengan menekan tombol F5 pada keyboard atau dengan klik tommbol start pada taskbar.
Untuk database ribuan atau lebih dari 200 daftar nama akan memakan waktu sekitar 2-5 menit, tergantung. kalau ribuan seperti database dari kantor saya bisa dibanyaknkan lamanya.
hasilnya jika berhasil dapat dilihat pada gambar dibawah.

Keterangan :
Cells(xRows, 1), angka 1 menunjukkan lokasi awal cell yang aktif (blok) yaitu pada A4, mengubah ini berarti lokasinya akan berpindah, misal diubah menjadi 2 maka yang terblok mulai B4, jadi tidak disarankan untuk diubah.
Resize(6, xCols), angka 6 disini merupakan jumlah baris yang kita sisipkan (ini merupakan inti dari tutorial berikut) perlu diingat banyaknya baris yang disisipkan juga akan berpengaruh dari lamanya proses penyisipan.
Offset(-1, 0), merupakan posisi awal cell yang aktif, bila angka diganti 0 maka baris yang akan dibuat tadi 6 maka akan menjadi 7 baris. ini juga tidak rekomendasikan untuk diganti.

Mungkin sekian dulu yang dapat saya berikan, semoga bermanfaat dan selamat mencoba. Thanks for reading.

*****

3 komentar:

Berilah komentar dengan bijak, saling menghargai itu baik. Apabila ada link error segera hubungi kami.